Powerpuff Girls, Bubbles

Rabu, 27 November 2013

Penipuan mengatasnamakan PT. Pertamina

Nggk nyangka saya hampir.....saja kenak penipuan yang mengatasnamakan PT. Pertamina.
Awalnya saya lihat lokernya di website jobstreet ato jobsdb(saya juga udah lupa). Di loker tersebut disebutkan PT. Pertamina sedang membutuhkan karyawan untuk bagian Staff Administrasi, Sekretaris, trus saya lupa bagian apalagi, salah satu penempatannya di Medan. Tertariklah saya.
Surat lamaran, CV, dan lain-lainnya dikirimkan ke melalui email ke hrd.ptpertamina@asia.com pada tanggal 18 November kemarin.
Lalu pada tanggal 25 November saya menerima email yang mengaku-ngaku dari Pertamina tersebut, yang isinya merupakan "Panggilan Seleksi Rekruitmen Karyawan".
Ini suratnya dan kita kupas kejanggalan-kejanggalan yang ada dalam surat tersebut. Agar siapapun yang membaca tulisan ini tidak ikut  tertipu dan berhati-hati.

*perhatikan tulisan yang sudah di lingkar dengan tinta merah. Awalnya surat ini berformat pdf dengan 5 halaman.



1. Setelah saya lakukan pengecekan. Benar alamat Pertamina di Jakarta berada di Jl Medan Merdeka Timur 1A. Tapi Pertamina tidak ada dan tidak pernah mencantumkan contact person dengan nomor GSM, nomor fax yang tertera di surat ini berbeda dengan hasil searching.

2. Logo bacaan PERTAMINA yang berada di tengah surat sangat menganggu sehingga kita malas untuk membaca informasi yang tertera di dalam surat, dan ini ada di setiap halamannya.

3. Stempel logo Pertamina masih menggunakan logo lama yaitu 2 ekor kuda laut dan bintang. Kontras dengan logo yang ada di kop. surat dan yang ada di tengah halaman.

4. Jangan cepat percaya walaupun di surat tertera tembusan ke Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan DEPNAKER(Departemen Tenaga Kerja).




1. Tahap - tahap tes yang diikuti singkat. Hanya Tes Kemampuan Dasar, Tes Kompetensi Bidang, dan Wawancara.




 1. Alamat "Asia Tour & Travel" yang tertera tidak jelas. Ketika saya searching banyak yang menggunakan nama ini. Ketika saya hubungi telepon rumahnya yang mengangkat kotak suara.

2. Dijelaskan "Biaya Akomodasi , Transportasi di tanggung oleh peserta (untuk sementara)". Disinilah kesempatan mereka untuk menipunya.
Setelah saya menghubungi contact person Travelnya, menyatakan kalau saya bersedia mengikuti tes mereka meminta kita  mentransfer uang sebesarnya Rp. 2.700.000 untuk biaya tiket PP Pesawat Terbang, Transportasi, dan Penginapan.
Kebetulan saya lagi di luar rumah  jadi saya bilang saya pulang sebentar untuk mengambil uang lalu mentransfernya. Setelah itu mereka menanyakan "berapa lama?"; saya jawab "setengah jam". Jika dalam waktu setengah jam belum ada kabar kalau kita sudah mentransfer uangnya mereka akan menelepon dengan sedikit mendesak lalu bertanya "berapa lama lagi?".
Sampai di rumah ambil uang langsung ke Bank, dan Alhamdulillah Banknya sudah tutup. Pulang ke rumah berniat mau ambil ATM dan mentransfernya melalui ATM saja. Tapi selama diperjalanan saya berpikir "ini seperti penipuan".
Sampainya di rumah diskusi dengan Mama dan Adiknya Papa, dan kami sepakat kalau ini penipuan.
Lalu ada sms yang menanyakan saya jadi transfernya?, lalu saya balas "saya tidak jadi transfernya", lalu saya di telepon tapi tidak saya angkat. Beberapa lama kemudian saya telepon kembali ke nomor 085384518555 sudah tidak aktif lagi.

Di zaman yang susah mencari pekerjaan seperti sekarang ini, kita dituntut harus benar-benar jeli dan teliti dalam melihat lowongan dan panggilan pekerjaan. Walaupun sumber lowongan pekerjaan tersebut dari Jobstreet ataupun Jobsdb. Kita terlalu tergiur dengan nama perusahaan besar.
»»  READMORE...

Sabtu, 23 November 2013

18.45 - 19.20 WIB

Malam ini dengan mengendari sepeda motor, ditemani kendaraan-kendaraan lainnya saya pulang menuju rumah. Jam segini dan masih dijalanan pastinya kemacetan yang saya jumpai. Sepeda motor dan mobil sudah menjadi 3 baris, hey kalian(termasuk saya) sudah mengambil jalan pengendara lain. Tapi sudahlah. Hendak balik arah demi menghindar dari kemacetan kota, tapi anda sudah terlambat Nona, ini sudah setengah perjalanan tanggung untuk balik arah, sudah kau rasakan saja kemacetanmu itu.
1 harian ini baru ku sadari cukup jauh perjalanan yang sudah ku tempuh. Dimulai dari menghantar harapan untuk mendapat pekerjaan. Lalu menghantar hati untuk si penyemangat jiwa tapi sia-sia, yang mau disemangati sudah pergi(lebih tepatnya memaksa) kerja. Lalu kembali bekerja. Dan sebelum pulang kerja waktunya menghibur hati dengan menonton.
Inilah yang ku pikir ketika stuck di kemacetan tadi, Tuan.
»»  READMORE...

Jumat, 22 November 2013

Sokola Rimba



Sokola Rimba adalah sebuah film yang diangkat dari buku dengan judul yang sama. Film ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Butet Manurung yang mengajarkan baca dan berhitung kepada anak-anak masyarakat suku dalam Jambi.
Film Indonesia ini wajib di tonton, karena selain film ini disutradarai oleh Riri Riza dan diproduseri oleh Mira Lesmana yang kita sudah tau sepak terjang mereka, banyak pesan tersirat yang disampaikan dalam film ini, diantaranya anak-anak rimba yang belum pernah belajar baca dan hitung rela berjalan berjam-jam untuk ikut belajar dimana Ibu Guru Butet mengajar. Sedangkan kita yang dengan mudahnya mendapatkan akses untuk belajar banyak yang menyia-nyiakannya. Juga pesan untuk menjaga alam Indonesia kita. Menjaga pohon-pohon dari para penebang liar, menjaga agar habitat-habitat binatang dan tempat tinggal masyarakat suku dalam Jambi tetap ada untuk kelangsungan hidup mereka. Ini mungin alasan kenapa film ini keluar pada tanggal 21 November 2013, karena bertepatan dengan Hari Pohon Sedunia.

3 pemain Sokola Rimba yang merupakan asli anak suku dalam Jambi.

»»  READMORE...